Sabtu, 09 Maret 2013

Sarasehan Pemuda Kesbangpol Jakarta Selatan



Melalui kegiatan silaturahmi kemitraan pemuda, kita wujudkan lingkungan yang aman dan tenteram guna terciptanya menimalisir berbagai permasalahan sosial di perbatasan Jakarta Selatan, Depok, Tangerang Selatan. Walau bagaimanapun juga kita hidup bertetangga dan dapat diibaratkan bahwa kita adalah sebuah rumah yang saling berdekatan satu sama lain dan kita "wajib" untuk menjalin hubungan yang harmonis satu sama lain. Karena tanpa terjalinnya hubungan yang harmonis dan kondusif diantara kita, akan mustahil terciptanya kehidupan yang damai, nyaman, tenteram dan bahagia. Wilayah perbatasan sangat berpotensi munculnya konflik dan permasalahan negatif, seperti narkoba, perkelahian dan lain sebagainya. Apabila hal itu tidak segera diredam dan dicarikan solusinya akan menjadi konflik sosial, sehingga menjadi ancaman serius bagi bangsa dan negara. Semua itu dapat terealisasi tidak terlepas dari peran serta kita semua untuk terus mendukung dan berperan serta mengkondusifkan situasi. Selain itu, tentunya harus ada take and give dan kerjasama yang baik antar wilayah di perbatasan secara khusus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar