Rabu, 10 April 2013

DPD BKPRMI Jakarta Selatan

Informasi Kesiapan Masyarakat Terhadap Bela Negara Sangat “urgen” 

Dalam rangka pelaksanaan program Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Adm Jakarta Selatan tahun 2013 akan melaksanakan Kegiatan “Penyelenggaraan Pemantapan Bela Negara Bagi Tokoh Masyarakat dan Pemuda Kota Adm Jakarta Selatan”. Gejolak masyarakat Indonesia akhir-akhir ini semakin panas dan mengenaskan, sebagaimana yang marak terjadi diberbagai daerah, seperti belum lama ini terjadi pengibaran bendera GAM (Gerakan Aceh Merdeka) di Provinsi Nagroe Aceh Darussalam. Tindakan tersebut kategori gerakan separatis dan murni pelanggaran hukum. Begitu pentingnya pemantapan bela negara, jangan sampai Ormas Islam yang ada di negeri ini, khususnya di wilayah Kota Adm Jakarta Selatan selalu dianggap menyebarkan “virus” separatis, dan bahkan sebagai pelaku terror yang mengganggu konstitusi negara. Dengan demikian, informasi kesiapan masyarakat terhadap bela Negara sangat “urgen” untuk dilaksanakan yang bertujuan untuk meredam konflik di masyarakat itu sendiri. Sebagai institusi Negara, Kantor Kesbangpol Kota Adm Jakarta Selatan terus berupaya meredam “benih” konflik yang berkembang di masyarakat Kota Adm Jakarta Selatan. Salah satunya adalah menyelenggarakan Kegiatan Pemantapan Bela Negara tahun 2013 ini, dimana akan diselenggarakan selama 3 hari di Hotel Taman Aer Jalan Raya Puncak No 31 Megamendung Puncak Bogor Jawa Barat. Kegiatan tersebut akan diikuti oleh 100 peserta yang terdiri dari para tokoh masyarakat Kelurahan wilayah berpotensi konflik, PP Muhammadiyah, HMI, BKPRMI, GP Ansor, IPPNU, IKP, OGP INTI, dan PKK.
(Sumber : Rapat Persiapan Kegiatan Pemantapan Bela Negara Kesbangpol Jakarta Selatan Tahun 2013, Ruang Rapat Kantor Kesbangpol Jakarta Selatan Walikota Adm Jakarta Selatan Lantai 6)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar